5 produk ini kemungkinan dirilis Apple pada tahun 2023

5 produk ini kemungkinan dirilis Apple pada tahun 2023

Apple diprediksi bakal meluncurkan beberapa produk berikut ke pasar global pada tahun 2023 yang akan datang.

Mendekati akhir tahun 2022, Apple diprediksi tengah memproduksi sejumlah produk utama untuk dirilis pada tahun depan. Selain seri iPhone dan Apple Watch terbaru, ada beberapa produk lain yang telah dinantikan pengguna bakal segera diluncurkan oleh Apple. 

Berdasarkan laporan Mark Gurman dari Bloomberg, sebagaimana dikutip melalui MacRumors (26/9), Apple tampaknya akan meluncurkan sejumlah produk lain pada tahun 2023. Berikut ini daftar produk yang diprediksi akan diluncurkan oleh Apple tahun depan: 

1. MacBook Air 15 inci

Berdasarkan prediksi Gurman, Apple diperkirakan bakal merilis MacBook Air 15 inci pada tahun 2023. Laptop ini dikabarkan memiliki ukuran layar yang mirip dengan MacBook Pro 16 inci tetapi dengan desain yang lebih tipis dan ringan. 

Meski demikian, MacBook Air 15 inci tampaknya masih akan membawa desain yang sama dengan model saat ini. Perangkat laptop seri MacBook Air tersebut kemungkinan bakal diperkenalkan Apple secara global pada bulan Juni 2023.

2. iMac dengan chip M3

Apple saat ini kemungkinan tengah mengerjakan perangkat iMac terbaru yang rencananya akan diluncurkan tahun depan. Gurman menyebut, seri iMac baru ini akan didukung dengan prosesor silikon Apple M3. Perusahaan asal Cupertino ini juga dilaporkan sedang mengerjakan perangkat ‘iMac Pro’. Belum jelas apakah perangkat ‘iMac Pro’ ini merupakan seri terbaru iMac yang ditenagai chip M3 atau bukan. 

3. Apple TV, HomePod dan FaceTime Camera All-in-One

Apple ditenggarai sedang mengerjakan produk baru yang menggabungkan HomePod dengan Apple TV dan kamera FaceTime. Keberadaan produk ini awalnya dilaporkan pada April 2021 lalu. Lebih lanjut, laporan dari Gurman mengungkap bahwa produk tesebut akan diluncurkan menjelang akhir 2023. 

Sayangnya, rincian tambahan tentang produk, termasuk faktor bentuk dan harganya sampai saat ini belum diketahui. Menilik prediksi perilisan produk tersebut, rincian ini kemungkinan bakal muncul dalam beberapa bulan mendatang.

4. ‘Reality Pro’ Headset

Salah satu produk yang diharapkan bakal rilis pada 2023 yaitu headset Augmented Reality (AR) / Virtual Reality (VR) dari Apple. Perangkat ini telah lama dikabarkan tengah digarap oleh pihak perusahaan. 

Menurut beberapa laporan, Apple berencana untuk merilis headset AR/VR yang kemungkinan disebut dengan ‘Reality Pro’ ini pada tahun depan. Analis Ming Chi-Kuo melaporkan, peluncuran headset AR/VR tersebut diprediksi bakal dihadirkan pada awal tahun 2023.

5. HomePod generasi terbaru

Seperti diketahui, Apple telah menghentikan produk HomePod pada Maret 2021 lalu. Namun, perusahaan tersebut kini dikabarkan tengah mengerjakan HomePod baru yang akan diluncurkan tahun depan. 

Mark Gurman dan Bloomberg mengungkap, HomePod baru ini akan berukuran sama dengan HomePod asli dan mempunyai kualitas audio yang ditingkatkan. Perangkat ini akan ditenagai oleh chip S8 dari Apple Watch Series 8. 

Sementara itu, analis Ming-Chi Kuo justru menyebutkan perkiraan perilisan dari HomePod baru itu. Menurut Kuo, perangkat ini kemungkinan bakal diluncurkan Apple pada awal kuartal pertama tahun 2023.

Di samping sejumlah produk tersebut, Apple disebut juga akan melakukan rebranding pada salah satu model dari lini seri iPhone 15 Series. Raksasa teknologi itu nantinya akan mengganti iPhone 15 Pro Max menjadi iPhone 15 Ultra. 
 


Artikel ini bersumber dari www.tek.id.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *