Kisah Sukses Raffi Ahmad, Berawal dari Figuran hingga Jadi Sultan Andara

Kisah Sukses Raffi Ahmad, Berawal dari Figuran hingga Jadi Sultan Andara

JAKARTA, celebrities.id – Kisah sukses Raffi Ahmad bisa menjadi inspirasi banyak orang. Raffi Ahmad merupakan artis Tanah Air yang kariernya masih cemerlang hingga saat ini.

Mengawali karier sebagai bintang sinetron, Raffi Ahmad pun merambah ke dunia tarik suara hingga presenting. Namun kini Raffi melebarkan sayap di dunia bisnis. Banyak bisnis yang digelutinya saat ini membuatnya menjadi pengusaha sukses. Bahkan tidak sedikit orang yang tertarik dengan kehidupan Raffi saat ini.

Kendati demikian, dengan apa yang dia miliki saat ini tentu bukan hal yang mudah. Banyak perjuangan yang ayah dua anak itu lalui. Nah kali ini celebrities.id akan merangkum kisah sukses Raffi Ahmad. Merangkum dari berbagai sumber, berikut ulasannya, Jumat (12/8/2022).

Kisah Sukses Raffi Ahmad

1. Mengawali karier sebagai figuran

Raffi Ahmad mengawali karier sebagai seorang model. Kemudian dia mencoba casting di beberapa rumah produksi. Saat awal karier ternyata Raffi hanya mendapatkan bayaran Rp50 ribu hingga Rp100 ribu lho. Namun, dia pun terus bekerja keras tanpa henti.

2. Mencoba peruntungan di dunia tarik suara

Pantang menyerah adalah hal yang kerap dilakukan Raffi di awal kariernya. Dia selalu memanfaatkan peluang yang ada. Salah satunya kesempatan di dunia tarik suara dengan bergabung di grup vokal Bukan Bintang Biasa (BBB). Dia juga sempat membawakan beberapa judul lagu bersama mantannya, Yuni Shara berjudul 50 tahun. Dan juga beberapa lagu lainnya bersama sang istri, Nagita Slavina.

3. Mendalami dunia presenting

Pada 2008, karier akting Raffi Ahmad semakin bersinar. Namanya semakin dikenal luas sebagai presenter program Dahsyat di RCTI sejak 2009. Sejak saat itu dia semakin memantapkan diri sebagai presenter televisi. Bahkan wajahnya kerap muncul di beberapa stasiun televisi dalam satu hari.

5. Menjajal bisnis

Meskipun sudah sukses sebagai seorang publik figur, Raffi tak mau puas begitu saja. Dia pun mulai menjajal dunia bisnis di bidang kuliner dan fashion. Namun kini merambah ke property dengan memiliki resort mewah di Bali dan Padang, pemilik RANS Entertainment, bisnis kecantikan, bisnis penyewaan pesawat jet pribadi, pemilik klub sepak bola Rans Nusantara FC, dan beberapa bisnis lainnya.

6. Dikenal sebagai ‘Sultan’

Dengan banyaknya bisnis yang dia miliki, pastinya Raffi Ahmad memiliki kekayaan melimpah. Tak heran bila dia disebut sebagai Sultan Andara. Selain tajir melintir, Raffi juga dikenal sebagai sosok yang royal kepada semua orang.

Editor : Leonardus Selwyn Kangsaputra


Artikel ini bersumber dari www.celebrities.id.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *